KABEDE.CO.ID, MUARA BUNGO – Bertempat di Wisma Ali Sudin rumah dinas Bupati Bungo, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bungo mendistribusikan dana zakat sebesar Rp. 2.823.400.000.
Didistribusikan kepada fakir miskin yang tersebar di seluruh Kabupaten Bungo.
Ketua Baznas Drs. H. Dumminis. As mengatakan, dana zakat dan infaq yang terhimpun sampai maret 2021 ini sebesar Rp. 2.847.178.620. Dimana sebelumnya telah di salurkan untuk bantuan modal usaha, pendidikan, kesehatan, orang terlantar dan bantuan terhadap mushola.
“Hal itu sebagai wujud kepedulian sosial dan menjalankan kepercayaan muzzaki yang telah mengamanahkan zakatnya melalui Baznas Kabupaten Bungo,” ujar Ketua Baznas. Kamis (29/04)

Bupati Bungo H.Mashuri,S.P.,M.E dalam sambutan mengucapakan terimakasih kepada pengurus Baznas dan para muzzaki yang telah memberikan zakat dan infaqnya melalui Baznas Kabupaten Bungo.
“Alhamdulillah melalui Banas Kabupaten Bungo, hari ini kita bisa menyalurkan zakat konsumtif untuk mustahik karena ini merupakan hak dari mereka,” ucap Bupati
Dijelaskannya, tahun ini sengaja di keluarkan lebih awal agar masyarakat yang berhak menerimanya bisa memanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari di bulan yang penuh berkah ini (ramadhan).
“Mudah-mudahan kedepan bisa lebih banyak lagi para muzzaki atau para pemberi zakat, karena tangan di atas itu lebih baik ketimbang tangan di bawah,” tutup Bupati.(ares)
Discussion about this post